Spesifikasi dan Harga Gitar Listrik Ibanez RGA72TQM

Spesifikasi dan Harga Gitar Listrik Ibanez RGA72TQM


Awalnya, Ibanez membuat duplikat dari  gitar buatan Amerika, mulai Ampeg Dan Armstrong yang terbuat dari plastik jernih hingga  yang mirip dengan  Gibson LP. Sayangnya, pada tahun 1977, Gibson menuntut Ibanez atas pelanggaran hak cipta. Kasus ini kemudian memacu Ibanez untuk memproduksi dan mendesain gitar mereka sendiri.
Ibanez sendiri, selain terkenal untuk musik rock, juga cukup populer pada lingkup musik jazz. Ini terbukti dengan dikeluarkannya model custom untuk George Benson, model Pat metheny, dan masih banyak lagi.
Saat ini, Ibanez sudah menelurkan puluhan (mungkin ratusan) produk gitar, salah satunya seri RGA72TQM. Gitar listrik ini pertama kali diperkenalkan Ibanez pada tahun 2010 lalu dan memiliki bodi yang terbuat dari kayu mahoni dengan maple kualitas tinggi dikawinkan dengan neck maple titanium dan 24 fret rosewood fingerboard.
Kombinasi neck, meski dengan massa lengkungan ke atas, menghasilkan nada yang berkualitas. Suara yang dihasilkan gitar ini cenderung terdengar tebal, bersih, meski terlalu hangat jika digandengkan dengan amplifier model vintage Mustang. Secara keseluruhan, kualitas  yang dihasilkan Ibanez RGA72TQM terdengar “sopan” dan tidak berisik.
Ibanez RGA72TQM sendiri hadir dalam varian warna bodi hitam. Satu unit instrumen musik itu ditawarkan dengan harga 350 dolar AS atau sekitar Rp4,5 jutaan. Berikut spesifikasi umum Ibanez RGA72TQM.

Nama ProdukRGA72QTM
Rilis2010
BuatanIbanez Indonesia
 BodiSolid Body
Material BodiMahoni
Neck JointSet-in
BridgeEdge III Tremolo
Tipe NeckWizard II
Material Neck3-piece maple KTS titanium rod
FingerboardRosewood
Fret24/jumbo
Konfigurasi PUHH
Neck PUIbanez LoZ3-N active
Bridge PUIbanez LoZ3-B active
KontrolMaster Volume, Active EQ toggle, 3-way lever
 sekian dari saya semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk teman teman semua

Komentar

Postingan populer dari blog ini

JENIS-JENIS KAYU GITAR

CARA MEMBUAT GITAR AKUSTIK